Proses perkawinan Kenari Jantan dan Kenari Betina
hampir kebanyakan diawali dengan perjodohan keduanya. Biasanya peternak
pemula langsung mencampur kenari jantan dan betina ke dalam satu
kandang. Akibatnya keduanya malah berkelahi dan tidak mau kawin. Namun
bagi yang sudah berpengalaman, proses perkawinan, mereka awali terlebih
dahulu dengan proses perjodohan kenari. Bagaimana agar proses perjodohan
kenari ini berjalan baik dan sukses.
Tips cara sukses perjodohan kenari, sehingga nantinya kenari berjodoh, kawin dan menghasilkan telur yang berkualitas.
Tips Pertama, Pastikan umur kenari jantan dan betina
sudah pada masa subur untuk kawin. Umur ideal kenari jantan antara 7 - 8
bulan, kenari betina 6 - 7 bulan. Apabila terlalu muda, maka kenari
belum dan sulit birahi.
Tips Kedua, Siapkan pejantan yang gacor (over birahi) yang mempunyai mental petarung, sehingga nantinya tidak takut dengan yang betina.
Tips Ketiga, Tempatkan pada kandang yang terpisah
antara jantan dan betina. jangan dicampur terlebih dahulu, kemudian
dekatkan kandang keduanya pada pagi hari, dijemur sampai kurang lebih 1 -
2 jam. Proses ini tidak hanya 1 - 2 hari, tapi tergantung jenis dan
mental burung.
Tips Keempat, Apabila sudah saling birahi, ditandai
dengan yang jantan berbunyi sambil menabrak-nabrak kandang, dan betina
sudah mengeprak-ngeprakkan sayapnya, maka campur keduanya. Tunggu sampai
keduanya terlibat kawin.
maksih mas infonya
BalasHapuscara menjodohkan kenari supaya cepat kawin"